Thursday, June 16, 2016

Musyawarah Bersama (MUBES) Administratio Choir : 12 Desember 2015

Pada tanggal 12 Desember 2015 merupakan hari bersejarah bagi Administratio Choir karena telah terpilihnya ketua umum yang baru periode 2015/2016. Acara ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diadakan pengurus Administratio Choir untuk melengserkan kepengurusannya serta mempertanggungjawabkan kepengurusan yang telah dijalaninya selama 1 periode tersebut. 
Selain itu tujuan diadakannya acara ini adalah untuk mempertemukan dan perkenalan semua anggota administratio choir dari angkatan pertama hingga angkatan yang paling muda, tentunya bisa sharing sharing tentang kepengurusan yang akan dijalankan periode selanjutnya. 
Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk melaporkan pertanggungjawabban kepengurusan sebelumnya dan memilih Ketum baru serta jajarannya untuk melaksanakan kepengurusan periode selanjutnya yaitu tahun 2015-2016.  

berikut adalah dokumentasi mengenai rangkaian kegiatan laporan pertanggungjawabban tiap pengurus AC dan pemilihan ketum baru Administratio Choir peroide 2015-2016.



Ket: laporan pertanggungjawaban tiap tiap divisi

 Ket : Terpilihnya Andini Atikah Putri (angkatan 2013) sebagai ketum Administratio Choir

Ket : Ini merupakan detik detik pemilihan Badan Pengurus Harian Administratio Choir


Ket : Foto Bersama seluruh anggota 


Selamat kepada Andini Atikah Putri atas terpilihnya sebagai Ketua Umum Administratio Choir periode 2015-2016. Semoga amanah yang dititipkan oleh anggota lama maupun baru dapat terlaksana dengan sukses.

NB: Berikut daftar Kepengurusan Administratio Choir periode 2015-2016
Ketua umum : Andini Atikah Putri
Sekretaris umum : Sevita Klariani Julita
Bendahara umum 1 : Mardhiyyah P
Bendahara umum 2 : Sella Rindha

Co. Kepelatihan : Dendi Derganata G
Staff : M. Raka Pratama , Audrey , Wica Amalia

Co. keanggotaan : Naufal Yafi' Najy
Staff : Irzad Baehaki , Arfian prambudi, Serravine herviana

Co. Hubungan Masyarakat (Humas) : Raden Aditia Perwiranegara
Staff: Rumondang Eliza , O'O Bilyanda PM, Talitha Agustina

Co. Inventaris Partitur (Inpar) : Amir Hasan A
Staff : Devizu , Normalita Fajrin, Wahyu Hari Wibowo

Co. Dana dan Usaha (Danus) : Rika Paskahnia
Staff: Rosy Nayi' A, Daud Theofillus Gulo, Yovano Grasia







Administratio Choir goes to 13th Warsaw International Choir Festival “Varsovia Cantat”

Day 1 Rabu, 13 November 2018. Kloter pertama keberangkatan sudah bersiap berangkat dari Malang ke Jakarta. Orang tua, sahabat, pacar...